16 Januari 2012

El Clasico, Istimewa Yang Makin Biasa Saja

Benar kata Casillas, bahwa dengan semakin seringnya El Clasico terjadi, maka rasa spesialnya akan semakin berkurang. Tanggal 18 Januari esok Real Madrid akan kembali menjamu Barcelona di Copa Del Rey. Setelah menjalani 5 El Clasico yang sangat mendebarkan musim lalu, musim ini El Clasico malah ada peluang terjadi hingga delapan kali. Dua di Piala Super Spanyol sudah terlewati, empat sudah pasti terjadi di La Liga dan Copa Del Rey, dan dua lagi mungkin terjadi di Liga Champion nanti. Ketika tersaji terlalu sering, makanan senikmat apapun perlahan-lahan akan menjadi biasa. Begitu juga El Clasico. Meskipun begitu, yang namanya El Clasico akan tetap saja, Istimewa. Istimewa yang kali ini makin biasa saja.

Musim ini Real Madrid begitu hebatnya. Memimpin klasemen La Liga dengan keunggulan lima poin dari Barcelona cukup menggambarkan itu. Ditambah dengan Cristiano Ronaldo yang nangkring di puncak daftar pencetak gol terbanyak, diikuti Higuain dan Benzema yang tidak jauh dari situ, Real Madrid tampak tak terkalahkan. Sementara di saat yang sama, Barcelona yang menjadi Team To Beat bagi semua tim di Spanyol sering menemui ganjalan. Telah mengalami lima kali seri plus satu kekalahan membuat Barcelona cukup keteteran mengejar Real Madrid. Namun, Barcelona seperti masih terlalu tangguh bagi Real Madrid jika berhadapan langsung. Di El Clasico pertama musim ini, Real Madrid harus tersungkur di kandangnya oleh Barcelona dengan skor 1-3. Saat itu Mourinho menginstruksikan Real Madrid untuk memainkan "sepakbola" tanpa faktor-faktor X. Faktor X yang saya maksud bisa disimak dari tulisan saya tentang Jose Mourinho dan opini tentang El Clasico lalu.


Yang menarik untuk disimak di El Clasico nanti, apakah Jose Mourinho akan kembali mempergunakan taktik seperti yang digunakan musim lalu, dimana Mou akan lebih menginstruksikan para pemainnya untuk bertahan, penuh pressing ketat dan dibumbui tekanan psikologis, mengharapkan pemain Barcelona kehilangan konsentrasi dan melakukan kesalahan, serta menunggu untuk melakukan serangan balik yang cepat? Atau Mourinho akan berusaha membuktikan kepada dunia bahwa Real Madrid juga mampu "bermain sepakbola" yang elegan, dengan gaya permainan yang lebih direct, 3-4 sentuhan langsung mengancam gawang lawan, bakal berjalan sukses?

Sementara di kubu Barcelona sepertinya tidak akan melakukan perubahan filosofi permainan yang drastis. Tetap dengan ball possession yang mengalir dari kaki ke kaki, dengan pergerakan yang mematikan. Belakangan ini Josep Guardiola juga sering bereksperimen dengan pola permainan tim. Pakem dasar 4-3-3 kadang diubah menjadi 3-4-3, dan melawan Real Betis senin lalu menggunakan pola 3-3-4. Jika melihat dari El Clasico terakhir, maka mungkin saja Pep akan lebih memilih bermain dengan pola 3-4-3 dengan Busquets sebagai bunglon yang bisa berubah-ubah fungsi sebagai gelandang bertahan dan bek tengah jika diperlukan, sehingga bisa mengubah formasi menjadi 4-3-3.

Yang jelas, ajang ini bisa menjadi sweet revenge jika Barcelona mampu mengalahkan Real Madrid kembali, setelah musim lalu dikalahkan di final secara menyesakkan melalui perpanjangan waktu yang ketat. Bagi Real Madrid, pertemuan melawan Barcelona akan selalu menjadi ajang pembuktian kapasitas permainan mereka yang dipenuhi bintang-bintang dunia kelas satu yang selama ini masih inferior jika berhadapan langsung. Bisa saja jika Real Madrid kembali mengalami kekalahan akan menurunkan kepercayaan diri mereka dalam menjalani sisa kompetisi, dan akan berimbas di Liga. Margin lima poin memang cukup besar, namun bukan berarti tidak mungkin untuk dikejar dan bahkan disalip. Kemenangan melawan Real Madrid juga akan mendongkrak moral para pemain Barcelona untuk bisa lebih fokus lagi dalam mengejar sang pemimpin klasemen La Liga. Jika pun ternyata kalah tipis, atau kalah dengan mencetak gol, maka hal itu masih akan menjadi bekal menguntungkan bagi Barcelona untuk menghadapi leg kedua di Nou Camp nanti.

Sebagai fans Barcelona, tentu saja saya berharap Barcelona bisa menang. Namun lebih dari itu, saya berharap akan tersaji pertandingan yang menarik dalam bentuk apapun. El Clasico is always be a great story, on and off the pitch, so I hope that it will be, still, special match. Well, lets just enjoy the game.

0 komentar:

Posting Komentar